Cabdin Pendidikan Jatim Nyatakan Sarpras SMA di Sampang Cukup Baik

MADURANEWS.CO, Sampang– Kepala Seksi (Kasi) Pendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA) Cabang Dinas (Cabdin) Jawa Timur (Jatim) wilayah Kabupaten Sampang, Madura, mengungkap kalau sarana-prasarana (Sarpras) sekolah yang ada dibawah naungannya saat ini sudah cukup baik.

Kasi Pendidikan SMA Cabdin wilayah Sampang, Mas’udi Hadiwijaya mengatakan, bahwa untuk gedung sekolah yang ada dibawah naungannya sampai saat ini belum ada yang rusak berat. Semua masih bagus dan sangat layak untuk dipakai proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM).

“Kalau untuk gedung sekolah SMA atau SMK Alhamdulillah tidak ada yang rusak parah dan berat sampai tidak layak dipakai,” katanya kepada maduranews, Senin (04/12/2023)

Mas’udi kemudian menambahkan, sekalipun ada sarana sekolah SMA ataupun Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang rusak, itu tidak terlalu parah. Artinya, hanya rusak ringan dan perlu pembenahan saja, dan tidak perlu rehap total.

Lebih lanjut, kerusakan-kerusakan yang terjadi di lembaga yang ada dibawah naungannya, menurut dia dikarenakan faktor tuanya bangunan, dan juga adanya faktor alam seperti tanah yang retak-retak yang kadang-kadang membuat gedung sekolah itu juga ikut retak.

“Ada yang rusak paling cuma yang ringan-ringan saja, seperti Hasbes yang rusak,” tukasnya. (san)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *