Polres Sampang TO Knalpot Brong, Masyarakat Diminta Ikut Melaporkan

MADURANEWS.CO, Sampang– Kasatlantas Polres Sampang Ajun Komisaris Polisi (AKP) Rukimin mengatakan, bahwa saat ini pihaknya tengah fokus memberantas penggunaan knalpot brong. Tak kurang dari 21 knalpot brong yang saat ini sudah pihaknya amankan sejak awal tahun 2024 lalu.

“Yang sudah sidang ada 3 orang dengan membawa kelengkapan syarat motor seperti BPKB, STNK dan knalpot standar, serta spion lengkap,” katanya, Senin (15/01/2024).

Ia juga dengan tegas menyampaikan, kalau saat ini keberadaan balap liar di Kota Bahari sudah nihil atau tidak ada. Hal itu menurutnya disebabkan karena pihaknya dengan rutin setiap malam melakukan patroli dan menyisir tempat-tempat yang diduga dijadikan lokasi balap liar.

“Tetapi jika warga mengetahui masih ada balap liar, segera informasikan ke kami dan jangan lupa sertakan bukti seperti foto lokasi,” ujarnya.

Selain itu, Rukimin mengungkapkan, bahwa penanganan balap liar dan kenalpot brong saat ini di kota Bahari sudah 70 persen kondusif. Kedepannya, ia juga berharap Kota Bahari bisa minim dan bahkan tidak ada lagi kecelakaan yang dapat merenggut nyawa.

“Maka, kami berharap supaya pengguna jalan lebih hati-hati dan mentaati peraturan lalu lintas agar tidak menjadi korban berikutnya. Karena faktor kecelakaan rata-rata karena tidak hati-hati ketika nyebrang jalan. Jadi harus benar-benar melihat kondisi dengan baik,” pungkasnya. (san)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *