Dewan Gelar Paripurna Harjad Kabupaten Sampang ke-400 dan Penetapan Propemperda 2024

MADURANEWS.CO, Sampang– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, menggelar Rapat Paripurna dengan Agenda Pengumuman Dan Penetapan Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) Tahun 2024 Serta Memperingati Hari Jadi (Harjad) Kabupaten Sampang Yang Ke-400.

Hadir dalam acara yang diselenggarakan di Ruang Graha Paripurna DPRD Sampang, Bupati Sampang H Slamet Junaidi, Wakil Bupati Sampang H Abdullah Hidayat, Ketua DPRD Sampang Fadol, Wakil ketua DPRD dan anggota DPRD Sampang, Sekretaris Daerah Sampang, Kapolres Sampang, Dandim 0828 Sampang, Ketua Pengadilan Negeri Sampang, dan Kepala Kejaksaan Negeri Sampang.

Sebelum sidang di mulai ketua DPRD Sampang, Fadol mengajak semua yang hadir dalam rapat paripurna untuk membaca surat al-fatihah yang dikhususkan untuk para pendiri dan sesepuh Kabupaten Sampang. Setelah itu, Fadol mempersilahkan perwakilan dari Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Sampang untuk menyampaikan terkait Pengumuman dan Penetapan Propemperda Tahun 2024 oleh Bapemperda DPRD Sampang yang diwakili oleh Agus Husnul Yakin. 

Dalam kesempatan tersebut, Agus Husnul Yakin mengatakan, bahwa dirinya berterimakasih atas kesempatan yang diberikan kepada dirinya untuk menyampaikan pengumuman dan penetapan propemperda 2024. 

“Berdasarkan dengan surat gubernur Jawa Timur tanggal 18 desember 2023, nomor 100.3.1/48230/013:/2023, hal penyampaian hasil konsultasi terkait dengan rancangan Program pembentukan peraturan daerah kabupaten Sampang tahun 2024,” katanya.

Kemudian Fadol mempersilahkan Bupati Sampang untuk menyampaikan pandangannya tentang Propemperda tahun 2024 dan HUT ke-400 Kabupaten Sampang. 

Dalam kesempatan itu Bupati Sampang, H Slamet Junaidi menyampaikan, bahwa paripurna yang diikutinya hari ini merupakan kegiatan rutin yang diikuti oleh dirinya dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kabupaten Sampang yang ke-400.

Selain itu, Aba Idi juga menyampaikan harapannya diusia Kabupaten Sampang yang ke-400, yang sudah bukan usia yang muda lagi. Tapi menurutnya adalah usia yang cukup untuk menjadi kabupaten yang maju.

“Maka dengan tema di Hari Ulang Tahun kedepan ini adalah Sampang bagaimana terus melaju terus maju membantu masyarakat Kabupaten Sampang,” ungkapnya. (san)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *