5 Petani Tersambar Petir di Sampang, 1 Orang Tewas

MADURANEWS.CO, Sampang– Kejadian naas menimpa Lima orang petani di Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur. Lima orang tersebut tersambar petir saat hendak pulang dari tengah sawah pada Minggu (21/04/2024).

Dari seluruh korban kejadian tersebut Empat diantaranya berasal dari desa Durjan, Kecamatan Kokop, Kabupaten Bangkalan. Yakni  Marsumi (36), Nuriyeh (40), Rumseh (45), Sunah (35) dan satu lagi  Nurhayati (39) yang berasal dari Desa Trapang, Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang.

Kepala Kepolisian Sektor (Polsek) Banyuates, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Sunarno mengatakan, bahwa berdasarkan Keterangan yang pihaknya himpun dari saksi, kejadian tersebut terjadi pada hari Minggu kemarin sekitar jam 16.00 WIB. Kejadian itu terjadi setelah lima korban selesai bekerja menanam padi di sawah milik Qoyyimah di dusun Duwe’ Buter, Desa Trapang Kecamatan Banyuates.

Lebih lanjut, saat itu korban pulang berbanjar, bersamaan melewati pematang sawah yang kemudian tiba-tiba petir menyambar mereka, yang menyebabkan satu diantaranya yakni Rumseh meninggal dunia.

“Sementara keempat lainnya dalam keadaan tidak sadar yang kemudian langsung dibawa ke-Puskemas Banyuates dan sekarang sudah sadar kembali,” katanya, Senin (22/4/2024).

Setelah mengetahui adanya kejadian tersebut, menurut Sunarno pihaknya langsung mendatangi lokasi kejadian dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Selain itu pihaknya juga melakukan evakuasi terhadap Korban yang meninggal dunia untuk dilakukan otopsi.

“Dari hasil Visum luar tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan terhadap korban, berarti benar bahwa sikorban meninggal disebabkan tersambar petir,” tukasnya. (san)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *