Rakor Penyelesaian Konflik Lahan SDN Madulang 2 Belum Buahkan Hasil, Ada Pihak yang Tak Hadir

MADURANEWS.CO, Sampang- Dinas Pendidikan (Disdik) ataupun Tim yang dibentuk oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang, Madura, Jawa Timur, Untuk menyelesaikan Permasalahan Sengketa Tanah di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Madulang 2, kecamatan Omban, Belum ada yang Turun mengecek ke Lokasi.

Kepala SDN Madulang 2, Fadiluddin Thohir mengatakan baik dari Disdik ataupun Tim yang dibentuk oleh Pemda setempat sampai saat ini belum ada yang mengunjungi mereka. Namun dirinya mengaku beberapa hari yang lalu di undang oleh Pemkab untuk menghadiri rapat Koordinasi di Aula mini Pemkab Sampang. Rapat koordinasi itu Rencananya akan membahas mengenai permasalahan sengketa Tanah yang ada di sekolah yang dipimpinnya.

“Saya kemarin menghadiri rapat koordinasi, menerima undangan dari pihak Pemerintah. Kalau turun ke lokasi belum ada, baik dari Pemkab ataupun Disdik,” katanya kepada maduranews.

Adapun yang di undang dalam Rapat koordinasi itu, diantaranya adalah Dirinya sendiri, Kepala desa Madulang, Camat Omben dan beberapa pihak terkait.

“Kebetulan yang diundang, pak Korbid, pak camat dan yang lain Klebun Madulang. Rapat koordinasi tentang masalah sengketa tanah yang ada di sekolah SDN Madulang 2,” imbuhnya.

Thohir juga mengungkapkan kalau nanti akan ada undangan lagi dari pihak Pemkab mengenai Rapat koordinasi tersebut. Hal itu dilakukan karena di rapat koordinasi kemarin yang pertama belum mendapatkan hasil. Karena salah satu pihak terkait yang diundang ada yang tidak hadir, sehingga rapat itu ditunda.

“Untuk Hasilnya masih belum ada karena yang diundang ada yang tidak hadir seperti PJ Klebun Madulang, jadi nanti akan ada undangan lagi,” tukasnya. (raf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *