Dua Dokter di Bangkalan Dipastikan Positif Corona, Satgas Lakukan Penjemputan

MADURANEWS.CO, Bangkalan – Pasangan suami istri seorang dokter asal Kecamatan Klampis, Bangkalan, Madura, Jawa Timur dipastikan positif terinfeksi Covid-19. Pemerintah setempat melakukan rilis setelah sebelumnya diumumkan oleh pemerintah Provinsi Jawa Timur.

Hasil swab atau PCR laboratorium Litbangkes Jakarta menyatakan kedua dokter itu terkonfirmasi Covid-19. Keduanya merupakan tenaga medis RSUD Syamrabu Bangkalan.

Humas Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bangkalan, Agus Sugianto Zein mengakui hasil laboratorium litbangkes. Terlebih setelah adanya pengumuman secara online yang dilakukan Pemprov Jatim.

“Keduanya berstatus Orang Tanpa Gejala (OTG). Hasil Litbangkes keduanya positif,” jelasnya.

Dia mengungkapkan, jika kedua dokter itu akan dijemput di rumahnya. Keduanya akan menjalani isolasi yang dilakukan oleh tim medis RSUD Syamrabu Bangkalan.

Agus Sugianto menuturkan jika kedua dokter itu sudah menyatakan kesiapannya untuk menjalani isolasi. Sehingga keduanya akan menjalani tindakan protokoler Satgas Penanganan Covid-19.

“Selama proses isolasi yang bersangkutan tidak boleh kontak dengan siapapun termasuk keluarga kecuali dengan petugas. Termasuk untuk pemenuhan kebutuhan sehari-hari,” terangnya.

Informasi yang dirangkum maduranewsco, kedua dokter yang merupakan suami istri itu membuka praktek di rumahnya. Sebelumnya, salah satu diantara mereka mengikuti pelatihan persiapan Tim Kesehatan Haji Indonesia (TKHI). Sampai saat ini, warga yang positif Covid-19 di Bangkalan sebanyak tiga orang. (fat)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *